Thursday, April 30, 2020

MOCCA CAKE (lembut dan tidak seret ditenggorokan)




Bismillah
Assalamu'alaikum

Ini kerjaan kemarin, Jihan minta dibuatkan Puding Mangga dan bolu. Jadilah bikin Mocca Cake. Tadinya mau dikasih krim Dalgona Coffee terus ditaburi nougat atau meises. Tapi Mama (alias nenek ompung) tidak mau, maunya yang polos saja.




Tumben ini selama bertahun-tahun saya baru beli alas foto, biasanya bikin 😅. Biar temen-temen yang mencari alas foto bisa mampir ke: 🌻 instagram @decorprops_alasfoto atau ke @decorprops_jkt. .

Alas foto AFA-nya bagus, bisa dilap, tidak berat, bisa bolak-balik dengan warna berbeda, ukurannya pas nih untuk foto-foto (60×80 cm). Gratisan tempat telurnya tak ikutin difoto nih Mba Nurul. Syukran wajazaakillahu khairan. Barakallahu fiiki.

Mocca Cake ala Nur El
(lembut dan tidak seret)

Bahan:
1. Margarine Blueband bisa juga Butter n Margarine Palmia 200 gr.
2. Butter (anchor-salted) 50 gr.
3. Gula pasir 200 gr.
4. SP 1/2 sdm.
5. Telur ayam 5 butir.
6. Tepung terigu 180 gr.
7. Tepung maizena 15 gr.
8.  Susu bubuk 27 gr (1 sachet ukuran kecil).
9.  Vanila susu L'arome 1/4 sdt.
10. Pasta Moka  secukupnya.

Cara membuat:
1. Masukkan margarin, butter, gula pasir, dan SP kedalam baskom. Kocok menggunakan mikser dengan kecepatan tinggi (mikser saya diangka 4, saya pakai miyako). Kocok hingga lembut.
2. Masukkan telur kedalam adonan satu persatu sambil dikocok menggunakan mikser. Hingga berwarna pucat.
3. Campurkan tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk, dan vanila susu kedalam baskom yang berbeda aduk-aduk hingga merata. Sisihkan.
4. Masukkan campuran tepung sedikit demi sedikit kedalam adonan yang sudah bercampur telur, sambil dikocok menggunakan mikser dengan kecepatan 1 (saya pakai mikser miyako jadul 🤭). 5. Setelah tercampur merata. Masukkan pasta mocca. Masih diaduk dengan kecepatan 1, hingga merata. Matikan mikser, masukkan kedalam loyang tulban.
6. Masukkan kedalam oven dan panggang dengan suhu kurang lebih 170 derajat celsius selama 40 menit. Setelah matang angkat, keluarkan, dan taruh dirak kawat hingga uap panasnya hilang. Lalu letakkan dipiring saji. Siap disantap.
Catatan:
1. Suhu pemanggangan  dan lamanya cake matang tergantung oven masing-masing. Jadi kenali oven masing-masing.