Friday, October 29, 2010
LODEH IKAN GURAME
Sudah pasti banyak yang suka dengan ikan air tawar yang satu ini. Ikan ini kalau digoreng kering rasanya enak sekali. Coba deh sesekali dibikin lodeh ikan gurame, manis dan gurih bercampur menjadi hidangan yang nikmat sekali. Silahkan dicoba resep Lodeh Ikan Gurame ini.
Bahan:
1. Ikan gurame 1150 gr. (2 ekor, 1 ekor dipotong 4 bagian).
2. Minyak sayur.
3. Air 1000 ml.
4. Santan kental instan 330 gr.
Bumbu;
1. Cabe merah besar 2 buah, iris-iris.
2. Cabe hijau besar 3 buah, iris-iris.
3. Bawang merah 15 siung (kecil-kecil), iris-iris.
4. Bawang putih 3 siung, iris-iris.
5. Jahe 1 ruas jari telunjuk, iris-iris lalu geprek.
6. Lengkuas 2 ruas ibu jari tangan, iris-iris lalu geprek.
7. Daun salam 3 lembar.
8. Gula merah 50 gr, iris halus.
9. Gula pasir 1/2 sdm.
10. Garam 1 sdm.
11. Kecap manis 3 sdm.
Untuk mengungkep ikan: garam dan air jeruk nipis (air jeruk lemon) secukupnya.
Cara membuat:
1. Cuci bersih ikan gurame, lumuri dengan garam dan air jeruk lemon. Ungkep kurleb 15-20 menit. Cuci bersih. Tiriskan. Panaskan minyak sayur lalu goreng ikan gurame dengan minyak banyak hingga kuning keemasan. Sisihkan.
2. Panaskan minyak sayur, tumis bawang merah, bawang putih, cabe merah besar, cabe hijau besar, jahe, lengkuas, dan daun salam (memasukkannya secara bertahap). Setelah harum masukkan santan kental yang sudah dicampur dengan 300 ml air. Lalu masukkan 700 ml air. Sambil terus diaduk. Setelah mendidih masukkan gula merah, gula pasir, garam, dan kecap manis (kecap diteteskan dipinggiran wajan). Aduk-aduk hingga merata. Masukkan ikan gurame yang sudah digoreng. Masak hingga bumbu meresap.
3. Angkat dan siap untuk disantap.