Pertama-tama, Nur El minta maaf ya kalau ternyata ada juga yang memakai mascarpone powder. Untuk nama merk Nur El tidak bisa menuliskan disini. Tapi semenjak mau mulai berjualan Cake Tiramisu, Nur El mulai menanyakan lagi kepada pelayan di toko bahan kue (Tbk) tempat Nur El membeli mascarpone powder tersebut. Sebenarnya dari pertama kali memakai produk ini sudah ditanyakan ke pelayan Tbk. Selalu mereka menjawab halal, dan Nur El mengecek diinternet pun terdapat file barang impor kesuatu negara yang menjelaskan bahwa bahan tersebut halal. Tetapi berhubung cake ini mau Nur El jual, jadi rasanya harus benar-benar jelas penjelasan dari Tbknya yaitu dengan menunjukkan sertifikat halal yang berasal dari negara yang memproduksi barang tersebut.
Dan ternyata bahan tersebut belum ada sertifikat halalnya, ini pernyataan langsung dari manajer Tbk tersebut.. Rasanya sedih sekali, lemas, sampai menangis, merasa begitu berdosa karena begitu banyak yang sudah membaca resep-resep Nur El. Maafin yah. Hanya karena pernyataan pelayan-pelayan toko bahan kue, Nur El percaya begitu saja. Nur El tidak kesal pada pelayan-pelayan tersebut, tetapi kesal pada diri sendiri karena begitu cerobohnya.
Seperti biasa, teman terbaik Nur El saat gundah-gulana adalah suami. Sebelum ada kejelasan dari manajer Tbk. tersebut, suami langsung menelpon ketempat barang tersebut diproduksi, yaitu di Jerman. Mereka mengatakan belum ada sertifikat halalnya. Tapi suami bertanya mengapa didalam dokumen yang beredar di google, ada produk yang menggunakan bahan ini tapi produk tersebut termasuk yang halal. Lalu mereka meminta kode barang tersebut. Lah suami bingung kode yang mana. Akhirnya mereka bilang akan mengecek lagi dan akan memberitahukan melalui email. Tapi sampai detik ini mereka tidak membalas email kami. Jadi dari pada meragukan akhirnya Nur El cari mascarpone cheese yang creamy. Mencari resep yang hasilnya bisa menyerupai resep yang dulu. Tapi Nur El tidak menemukannya. Dalam tangis dan do'a memohon petunjuk kepada Allah S.W.T (karena merasa bersalah sekali), alhamdulillah setelah ngutak-ngatik bahan jadilah resep ini. Untuk sponge cakenya memakai resep sponge cake putih yang biasa Nur El pakai. Pokoknya resepnya sama dengan yang disini. Hanya bahan cheese whipping creamnya yang diganti. Ini dia resepnya.
Bahan cheese whipping cream:
1. Anchor whipping cream 1000 ml.
2. Mascarpone cheese 500 gr (dari dalam kulkas).
3. Gula bubuk 200 gr.
4. Air es dan es batu secukupnya (untuk mengocok).
1. Anchor whipping cream 1000 ml.
2. Mascarpone cheese 500 gr (dari dalam kulkas).
3. Gula bubuk 200 gr.
4. Air es dan es batu secukupnya (untuk mengocok).
Cara membuat cheese whipping cream: Alat pengocok (kaki mikser), spatula, baskom besar, dan baskom kecil, disimpan didalam lemari es hingga dingin. Masukkan air es dan es batu kedalam baskom yang lebih besar. Sisihkan. Masukkan gula halus, mascarpone cheese, dan whipping cream kedalam baskom yang kecil. Kocok pakai mikser dengan kecepatan sedang, hingga rata, lembut, dan kaku.
Sebelumnya Nur El pernah mencoba takaran seperti dibawah ini:
1. Anchor whipping cream 300 ml.
2. Mascarpone cheese 250 gr (dari dalam kulkas).
3. Gula bubuk 50 gr.
4. Air es dan es batu secukupnya (untuk mengocok).
2. Mascarpone cheese 250 gr (dari dalam kulkas).
3. Gula bubuk 50 gr.
4. Air es dan es batu secukupnya (untuk mengocok).
Untuk Nur El hasilnya tidak sesuai dilidah dan cheese whipping creamnya lembek dan sukar kokoh saat dipotong. Buat Nur El agak eneg. Nah, setelah bengong ditengah malam jadila resep diatas, dengan ilmu kira-kira dan alhamdulillah pas dilidah suami, konsumen yang sudah membeli, dan keluarga besar Nur El. Dibawah ini gambarnya resep yang lembek.