Monday, September 6, 2010

BOLU GULUNG PUTIH TELUR PANDAN KRIM KEJU


Sedang menghabiskan putih telur sisa bikin kue kering. Sebagian sudah dibuat lidah kucing, dadar telur kornet, dan sekarang lagi pingin bikin bolu gulung sekaligus mau nyobain buttercream siap pakai yang baru dibeli. Hasilnya enak, ya iyalah isinya buttercream enak dan keju cheddar parut.



Bahan:
1. Putih telur 280 gr.
2. Tepung terigu 50 gr.
3. Susu bubuk 10 gr.
4. Tepung maizena 10 gr.
5. Gula pasir 50 gr.
6. Vanili bubuk 1/2 sdt.
7. Pasta pandan 1/3 sdt.
8. Santan kental instan 65 gr.
9. Minyak sayur 50 ml.
10. Pewarna merah 1 tetes (pewarna warna apa saja).

Isian:
1. Buttercream siap pakai (instan) 150 gr.
2. Susu kental manis 100 gr.
3. Keju cheddar 50 gr.

Lapisan loyang: oles bagian dalam loyang dng minyak sayur secukupnya, lalu lapisi dengan kertas roti secukupnya(Nur El pake kertas roti yang warna putih dan ada bagiannya yang licin harganya satu bundelan tiga ribu rupiah. Kata penjaga toko bahan kue tempat beli kertas roti ini, bagian licin ditaruh dibagian atas dan tidak perlu dioles apapun).

Cara membuat krim: kocok buttercream dan susu kental manis hingga lembut dan mengembang 2 kali lipat.

Cara membuat bolu gulung krim keju:
1. Panaskan oven pada suhu 190 derajat celsius.
2. Campur tepung terigu, susu bubuk, dan tepung maizena, aduk-aduk agar merata. Sisihkan.
3. Campurkan minyak sayur, santan kental, dan pasta pandan, aduk-aduk agar merata. Sisihkan.
4. Kocok putih telur hingga berbusa dengan menggunakan mikser kecepatan sedang. Tambahkan vanili bubuk dan gula pasir, sambil terus dikocok hingga mengembang dan kaku (kalau baskomnya dibalik tidak tumpah). Matikan mikser.
5. Masukkan campuran tepung secara bertahap sambil terus diaduk dengan pengaduk kawat atau ballon wisk. hingga tercampur merata.
5. Tuang campuran minyak sayur, santan kental, dan pasta pandan (aduk dulu campuran ini sebelum dituang kedalam adonan), sambil diaduk dengan menggunakan pengaduk kawat atau ballon wisk.
6. Ambil sedikit adonan dan beri pewarna merah. Aduk hingga warna merah merata. Sisihkan.
7. Masukkan sisa adonan kedalam loyang ukuran 28x28x4 cm. Ratakan. Sisihkan.
8. Masukkan adonan yang diberi tambahan warna merah kedalam kantung plastik segitiga, ikat, lalu potong sedikit bagian ujungnya. Semprotkan keatas adonan yang ada didalam loyang dan beri motif sesuai selera.
9. Kemudian masukkan kedalam oven dan panggang selama kurleb 10 - 15 menit atau hingga matang. Matikan api bawah, nyalakan api atas. Panggang hingga permukaannya kering dan berwarna kecoklatan (tapi jangan sampai terlalu kering nanti bisa pecah permukaannya saat digulung).
10. Setelah matang, balikkan loyang diatas kertas roti (kertas roti bagian yg licin yah) atau serbet bersih. Lepaskan kertas roti yg menempel pada cake (kertas roti yg dipakai saat memanggang). Gulung cake selagi masih panas. Menggulungnya dengan bantuan kertas roti atau serbet yg menjadi alas cake. Diamkan hingga dingin. Olesi permukaan cake dengan krim. Beri parutan keju cheddar. Gulung lagi sambil dipadatkan.
11. Siap disantap.

Ini buttercream siap pakai (instan) yang Nur El pakai, rasanya menurut Nur El sudah manis, ditambah susu kemtal manis makin enak deh.