Thursday, November 17, 2016

SAMBAL TERASI


Assalamu'alaikum ini resep sambal terasi rumahan yang biasa saya bikin. Segerrr. Setelah jadi lalu ingin disimpan, sambal terasi ini bisa digoreng lalu masukkan kedalam wadah. Setelah hilang panasnya baru ditutup rapat.






Bahan:
1. Cabe merah keriting 20 buah. Buang tangkai cabe. Cuci bersih.
2. Bawang merah 3 siung (yang besar), kupas, cuci bersih.
3. Tomat kalau kecil 1 buah tapi kalau besar 1/2 buah. Cuci bersih.
4. Terasi abc 3 bungkus (@ 4,2 gr).
5. Minyak goreng.
6. Air.
7. Garam
8. Gula pasir
9. Jeruk limau 1 buah.

Cara membuat:
1.  Masak air hingga mendidih, masukkan tomat, cabai merah keriting, dan bawang merah. Masak hingga lembek tapi tidak benyek. Keliatan kulit tomat agak mengelupas. Saring, buang airnya. Sisihkan.
2. Masukkan minyak sayur kewajan lalu goreng terasi hingga matang. Bisa juga terasi ditusuk pakai tusukan gigi dan bakar diatas api kompor.
3. Masukkan garam, gula pasir, cabai merah dan bawang merah. Ulek sampai hasilnya masih terlihat kasar. Masukkan terasi, ulek,  lalu tomat . Ulek lagi tapi tidak usah sampai halus. Masukkan perasan air jeruk limau. Aduk merata.