Wednesday, October 31, 2012

TUMIS JAMUR TIRAM


Ini masakan mudah dan cepat bagi para pencinta jamur.


Bahan:
1. Jamur tiram 288 gr (berat setelah dibuang bagian batang bawahnya).
2. Minyak sayur 2-3 sdm.

Bumbu:
1. Bawang putih 3 siung, iris-iris.
2. Bawang merah 4 siung, iris-iris.
3. Cabe merah 2 buah, iris-iris.
4. Garam 1/3 sdm.
5. Gula pasir 1/3 sdm.
6. Kaldu ayam bubuk yang non MSG 1/3 sdm (bisa pakai merk Alsultan).
7. Lengkuas 1 ruas ibu jari, digeprek atau diiris-iris.
8. Daun salam 1 lembar.

Cara membuat:
Cuci bersih jamur, tiriskan lalu potong sesuai selera. Panaskan minyak sayur, masukkan bawang merah, bawang putih, cabe merah, lengkuas dan daun salam secara bertahap. Setelah harum, masukkan jamur tiram,     garam, gula pasir, dan kaldu bubuk. Masak hingga matang tapi tidak londot atau benyek.