Wednesday, October 31, 2012

FUSILI DAGING GILING KEJU QUICK MELT PANGGANG


Resep praktis untuk bekal Rafif kesekolah. Sausnya sudah Nur El buat jauh hari sebelumnya, memang biasanya Nur El bikin stok kalo-kalo mau membawa pasta. Resepnya bisa dilihat disini.


Bahan:
1. Pasta Fusili.
2. Saus spageti.
3. Keju quick melt.
4. Air.
5. Minyak sayur.
6. Garam.

Cara membuat:
1. Masak air hingga mendidih. Masukkan pasta fusili, minyak sayur, dan garam. Masak hingga aldente. Tiriskan.
2. Panaskan oven 175 derajat celsius selama 15 menit.
3. Campur fusili yang dengan saus spageti. Aduk-aduk hingga merata. Ambil wadah alumunium foil, masukkan fusili lalu beri parutan keju quick melt.
4. Masukkan kedalam oven, panggang kurleb 10 menit. Matikan api bawah. Nyalakan api atas panggang hingga keju meleleh.